Sabtu, 14 Agustus 2010

Apa sih OLIMPIADE UI itu ?

Apa sih OLIMPIADE UI itu ?

Olimpiade UI adalah suatu acara olahraga terbesar di Universitas Indonesia, dan merupakan acara akhir tahun terbesar yang paling banyak mendapat apresiasi dari masyarakat UI. Acara ini diadakan setiap tahunnya oleh Departemen Olahraga, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia. Dalam kegiatan tahun ini, Olimpiade UI 2010 mengangkat misi “road to B.I.G (Biennial Intervarsity Games) ” yang merupakan event multicabang yang mempertemukan beberapa universitas dalam lingkup Asia Pasifik, dimana pada bulan Juli 2011 Universitas Indonesia diberi amanah sebagai tuan rumah. Peserta yang dapat berpartisipasi dalam Olimpiade UI 2010 ini adalah mahasiswa D3, S1, S2, S3 dan vokasi.

Olimpiade UI 2010 mempertandingkan 10 cabang olahraga, meliputi:

1. Atletik
2. Tenis Meja
3. Tenis Lapangan
4. Basket
5. Voli
6. Sepak Bola
7. Renang
8. Taekwondo
9. Futsal
10.Bulutangkis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar